Lelang Amal

Assalamu’alaikum Sobat Albi Sukoharjo!

Jumat kemarin siswa mendapatkan pelajaran tentang lelang sekaligus sedekah. Acara yang bertemakan ‘lelang tuk yang kita sayang’ ini sebagai pra-acara penggalangan dana pembangunan PPTQ Al Abidin Jurang Jero, Karanganyar. Mereka dengan antusias merelakan barang-barang miliknya yang masih bagus dan bisa dipakai untuk disedekahkan melalui proses lelang amal. Ada alat tulis, barang elektronik, mainan, pakaian, buku bacaan, bola dan masih banyak jenis lainnya.

Barang-barang yang dilelang sebelumnya diserahkan kepada panitia untuk dinilai kelayakan dan ditaksir harga awalnya terlebih dahulu. Setiap barang harus dipastikan kondisinya dan disampaikan kepada peserta lelang apakah barang itu baru, lama tapi belum terpakai atau lama yang sudah dipakai.

Satu per satu pemandu lelang mengeluarkan barang untuk ditawarkan kepada peserta yang terdiri dari siswa dan guru. Setiap barang yang dikeluarkan disambut antusias ditandai dengan saling berebut memberikan harga yang lebih tinggi. Dan tidak lebih dari satu jam barang-barang sudah ludes terlelang dengan nilai total Rp. 2.278.000,00. Hasil lelang diserahkan ke perwakilan Laz Al Abidin Surakarta sebagai donasi pembangunan ponpes yatim-dhuafa di Karanganyar.

Semoga menjadi pelajaran dan amal salih para siswa dan guru yang terlibat dalam kegiatan tersebut.

The post Lelang Amal appeared first on SMPII AL ABIDIN SUKOHARJO.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kontak Kami

Silahkan hubungi kami apabila pertanyaan terkait Yayasan Al Abidin Surakarta.